Mamuju, Nuansainfo.com – Koperasi Produsen Likkung Indah Nusantara terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung keberlanjutan perkebunan sawit rakyat melalui Program Peremajaan Sawit Rakyat (PSR), Hal ini disampaikan Demas G. Salippaya di ruang Kerja kepala dinas Perkebunan Kabupaten Mamuju. 9/12/2025
Demas G. Salippaya yang juga ketua Koperasi Produsen Likkung Indah Nusantara Menyampaikan Program PSR ini merupakan bagian dari upaya strategis nasional untuk meningkatkan produktivitas dan efisiensi kebun sawit rakyat yang telah memasuki usia tidak produktif.
“Koperasi inti yang menaungi ribuan petani plasma salah satunya Koperasi Produsen Likkung Indah Nusantara yang berperan aktif dalam mengorganisasi dan memfasilitasi proses verifikasi administratif dan teknis, serta menjadi jembatan antara petani, perusahaan mitra, dan pemerintah” Ucapnya
Demas menyampaikan bahwa percepatan PSR ini bukan hanya untuk mengejar target luasan, tetapi juga menjadi langkah nyata dalam memberikan masa depan yang lebih baik bagi petani.
“Program ini diharapkan mampu memperbarui kebun sawit petani menjadi lebih produktif, berkelanjutan, dan memenuhi standar ISPO (Indonesian Sustainable Palm Oil).”
Lanjut “Melalui kerja sama yang sinergis, Komitmen penuh tim lapangan, dan partisipasi aktif petani, Koperasi Produsen Likkung Indah Nusantara optimis bahwa Kegiatan tahun 2025 akan tercapai dengan baik.” Ujar Demas G. Salippaya
Koperasi Produsen Likkung Indah Nusantara adalah badan hukum koperasi yang berlokasi di Desa Kakullasan, Kecamatan Tommo, Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat. Memiliki status badan hukum dengan nomor SK Kemenkumham AHU-0004431.AH.01.29.TAHUN 2023, yang ikut dalam Program Peremajaan Sawit Rakyat (PSR) yang merupakan program pemerintah melalui Badan Pengelola Dana Perkebunan (BPDP) untuk membantu petani mengganti kebun sawitnya yang tidak produktif dengan tanaman baru guna meningkatkan produktivitas dan kesejahteraan petani
By. Adhie













